Mengambil manfaat gula merah sebagai pemanis alternatif gula pasir cukup tepat, karena gula merah memiliki angka indeks glikemik yang rendah dan nutrisinya pun terbilang lebih banyak dibandingkan gula pasir yang hanya sekedar 'kalori kosong'.
Gula merah tentunya sudah sangat akrab dikalangan masyarakat Indonesia. Dalam kehidupan sehari-hari, masyarakat kita kerap menggunakannya sebagai pemanis pada masakan atau minuman, penetral rasa pahit jamu, isian kue dan banyak lagi.
Gula Merah Kaya Manfaat
Mungkin tidak banyak yang tahu, bahwa di dalam pemanis yang berasal dari nira pohon kelapa ini terkandung sejumlah vitamin, mineral dan asam amino yang sangat dibutuhkan oleh tubuh.
Misalnya saja seperti vitamin B yang dibutuhkan tubuh untuk mengubah makanan yang kita konsumsi menjadi energi, zat besi yang dibutuhkan dalam pembentukan hemoglobin, glutamin yang terkait dengan kesehatan jantung serta fungsi otak dan lain sebagainya. Hal ini mirip dengan Manfaat Gula Aren
Melihat fakta tersebut, tak mengherankan bila gula merah memiliki segudang manfaat kesehatan yang tak bisa dipandang sebelah mata. Mau tahu apa saja manfaatnya? Inilah beberapa manfaat gula merah yang mengagumkan bagi kesehatan.
Delapan Manfaat Gula Merah
Begitu banyak manfaat yang dapat kita rasakan ketika menikmati si manis nan menyehatkan ini. Mulai dari kesehatan pencernaan yang terjaga, meningkatkan kekebalan tubuh hingga membantu para wanita untuk mengatasi nyeri yang kerap melanda saat haid.
Berikut manfaat gula merah selengkapnya.
1. Baik untuk Pencernaan
Mungkin tak banyak yang tahu, bahwa warna cokelat pada gula merah mengandung serat yang baik bagi kesehatan. Serat ini memiliki kemampuan untuk mempromosikan pertumbuhan bifidobakteri dalam usus yang dapat mengatasi sembelit bahkan mencegah kanker usus.
Nah, bagi yang memiliki masalah atau gangguan pencernaan, nampaknya mengombinasikan gula merah dengan makanan yang kaya akan serat lainnya dapat menjadi solusi alami yang wajib dicoba.
2. Menjaga Keseimbangan Elektrolit dalam Tubuh
Tubuh kita tentunya membutuhkan elektrolit untuk menjaga sel-sel dalam tubuh agar dapat berjalan sebagaimana mestinya. Ketika tubuh banyak berkeringat atau banyak mengeluarkan urine, keseimbangan elektrolit dalam tubuh pun akan terganggu.
Kabar baiknya, karena mengandung potasium, magnesium dan sodium, manfaat gula merah dapat diandalkan untuk mengembalikan kadar elektrolit yang hilang dari dalam tubuh. Dengan menjaga keseimbangan elektrolit, berarti kita sudah menjaga tubuh agar selalu berada dalam kondisi yang optimal.
3. Mencegah Anemia
Manfaat gula merah berikut ini dikemas berkat kandungan zat besi didalamnya. Seperti yang kita ketahui, kekurangan zat besi dapat menyebabkan gangguan kesehatan, salah satunya anemia.
Untuk itu, cobalah konsumsi gula merah bersama dengan makanan lain yang kaya akan vitamin C demi memaksimalkan penyerapan zat besi di dalam tubuh. Bila ingin mendapatkan sumber zat besi yang lebih tinggi lagi, maka dapat mengonsumsi daging merah, sayur-sayuran hijau atau kacang-kacangan.
4. Membantu Menjaga Kesehatan Jantung
Mungkin banyak yang heran akan manfaat gula merah yang satu ini. Namun, faktanya ternyata gula merah mengandung asam amino non esensial seperti glutamin yang berperan dalam menjaga kesehatan jantung dan fungsi otak.
Meskipun glutamin dapat diproduksi sendiri oleh tubuh kita, namun pada kenyataannya kadangkala tubuh masih membutuhkan asupan glutamin dari luar tubuh. Untuk itu, cobalah untuk memenuhi asupan glutamin dengan mengonsumsi gula merah beserta sumber-sumber makanan yang kaya akan asam amino esensial dan non esensial lainnya.
5. Membantu Mengatasi Asma
Bagi para penderita asma, nampaknya manfaat gula merah ini dapat dibuktikan dengan mengonsumsinya secara teratur sebagai terapi alami.
Gula merah memiliki sifat anti alergi yang menjadikannya obat alami untuk mengatasi asma. Beberapa studi juga telah menganjurkan pada penderita asma untuk mengonsumsi gula merah guna mencegah atau meminimalisir kambuhnya asma. Bagaimana, tertarik mencobanya?
6. Energy Booster
Ketika melakukan aktivitas berat atau melakukan perjalanan yang cukup panjang, tentunya tubuh akan lemas karena kekurangan energi. Untuk mengembalikan energi yang terkuras tersebut, maka cobalah untuk memetik manisnya manfaat gula merah yang satu ini.
Gula merah dapat dijadikan sebagai energy booster atau penambah energi di kala tubuh lemas, karena per sendok teh gula merah terkandung sekitar 16 kalori dan 4 gram karbohidrat. Ditambah lagi dengan kehadiran vitamin B didalamnya yang dibutuhkan untuk mengubah makanan menjadi energi, semakin membuat gula merah layak diperhitungkan sebagai sumber energi alternatif.
7. Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Siapa sangka, ternyata gula merah sarat dengan antioksidan yang mampu menangkal efek buruk dari radikal bebas sekaligus mampu menjaga kekebalan tubuh.
Ketika musim pancaroba atau terlalu sering terkontaminasi polusi udara, maka kekebalan tubuh cenderung akan menurun. Untuk menyiasatinya, maka kita dapat memperbanyak asupan makanan yang kaya akan antioksidan.
Menikmati teh hijau dengan paduan gula merah sebagai pemanis alami, nampaknya menjadi salah satu cara sederhana yang patut kita coba demi menjaga kekebalan tubuh sekaligus dapat diterapkan sebagai bagian dari gaya hidup sehat.
8. Meredakan Nyeri Haid
Bagi banyak wanita, nyeri saat haid atau pms menjadi momok yang begitu menakutkan. Bagaimana tidak, rasa sakit atau nyeri yang dirasakan terasa begitu menyiksa, hingga emosi pun kadangkala menjadi meledak-ledak atau sulit dikendalikan.
Nah, agar rasa nyeri ini segera mereda, cobalah untuk membuat ramuan dari gula merah dan kunyit. Kombinasi keduanya mampu menenangkan kontraksi pada otot dinding rahim yang mengencang saat haid.
Apa Keunggulan Gula Merah Dibanding Gula Pasir?
1. Indeks Glikemik lebih Rendah
Indeks glikemik (GI, glycemic index) adalah pengukuran yang mengevaluasi makanan yang mengandung karbohidrat dan dampaknya pada kadar gula darah. Gula merah memiliki Indeks Glikemik yang hanya 35, berbeda dengan gula pasir biasa yang berada di antara 60 sampai 65.
Makanan dengan GI tinggi dapat menyebabkan gula darah melonjak tiba-tiba yang berdampak. Jadi, ini pilihan yang lebih baik untuk penderita diabetes.
2. Lebih alami
Gula merah berasal dari nira kelapa yang langsung diolah dengan cara memasaknya. Jadi tidak melewati proses penyulingan panjang dengan campuran berbagai zat kimia seperti pada gula putih.
Nutrisi gula merah lebih banyak
Inilah alasan dibalik manfaat gula merah yang banyak. Seperti telah disinggung sebelumnya, bahwa gula pasir biasa tidak mengandung nutrisi apapun selain kalori. Sedangkan gula jawa atau gula merah, di sisi lain, mengandung antioksidan, zat besi, kalsium dan kalium yang tinggi.
3. Kaya Elektrolit
Selain itu, gula kelapa juga mengandung berbagai elektrolit seperti potasium (kalium), magnesium dan sodium. Oleh sebab itu, gula kelapa memiliki kemampuan mengatur kadar air tubuh. Diperkirakan gula merah mengandung kalium 400 kali lebih banyak daripada gula putih!
4. Rendah Fruktosa
Fruktosa adalah varian gula yang dengan cepat diubah menjadi lemak oleh tubuh kita. Fruktosa tidak mudah diurai, dan hanya hati yang mampu mengurainya. Kelebihan asupan fruktosa menyebabkan pembentukan trigliserida (lemak darah). Gula kelapa mengandung 70 sampai 75 persen sukrosa dan sekitar 20 sampai 30 persen fruktosa, jauh lebih rendah dibandingkan dengan gula putih yang tinggi fruktosa dan glukosa. Diketahui gula putih mengandung 50 persen fruktosa.
Setelah mengetahui berbagai manfaat gula merah yang cukup mengagumkan bagi kesehatan. Apakah Anda tertarik untuk berpaling dari gula pasir demi beralih ke gula merah? Apapun pilihannya, gunakanlah pemanis sewajarnya ya.
Dikutip dari :
https://www.honestdocs.id/manfaat-gula-merah
Posting by Mohammad Nurdin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar