Ya, kedua jenis minuman ini sangat mudah kita temukan di berbagai tempat makan, minimarket, bahkan hingga di pinggiran jalan. Kamu pun pasti sering mengkonsumsinya kan? Jus dan smoothies adalah jenis minuman yang diolah dari buah-buahan ataupun sayur-sayuran.
Karena kemiripannya seringkali banyak yang menyangka jika kedua minuman ini sama saja. Padahal keduanya sangat berbeda lho. Kira-kira kamu sudah tahu belum apa perbedaannya?
1. Beda tekstur
Meski Sama-Sama Enak, Jus dan Smoothies Ternyata Berbeda Lho!www.nafourakurmawater.com
Perbedaan yang pertama ini mungkin sering tidak kamu sadari. Bila didefinisikan, jus berarti sari buah atau sayur, yaitu cairan yang secara alami terdapat di dalam buah-buahan atau sayuran. Karenanya tekstur dari jus ini adalah berupa cairan. Sedangkan smoothies merupakan hasil dari buah atau sayur yang diblending dengan tetap menyertakan ampasnya, sehingga tekstur yang dimilikinya pun lebih kental atau padat dibandingkan dengan jus.
2. Kandungan
Meski Sama-Sama Enak, Jus dan Smoothies Ternyata Berbeda Lho!pixabay.com
Jus dengan tekstur yang lebih cair memiliki kandungan serat yang lebih rendah dibandingkan dengan smoothies. Walau demikian kandungan vitamin dan mineralnya lebih banyak karena untuk mendapatkan satu gelas jus diperlukan buah ataupun sayuran dengan jumlah yang lebih banyak pula. Sebaliknya, karena smoothies merupakan gabungan dari hasil blending dengan ampasnya, maka kandungan serat yang dimiliki cukup tinggi namun vitamin dan mineralnya tidak sebanyak yang terdapat pada jus.
3. Cara pengolahan yang berbeda
Meski Sama-Sama Enak, Jus dan Smoothies Ternyata Berbeda Lho!eatlove.live
Walaupun sekilas nampak sama, jus dan smoothies diolah dengan cara yang berbeda lho. Sederhananya, jus diolah dengan menggunakan juicer ataupun blender, lalu disaring dan hanya diambil sarinya saja sehingga teksturnya menjadi cair. Sementara smoothies diolah dengan menggunakan blender namun tidak disaring sehingga menghasilkan tekstur yang lebih padat atau kental.
Selain itu dalam pengolahan smoothies seringkali ditambah dengan bahan-bahan lainnya seperti susu, cokelat, sirup atau gula, yoghurt, daun mint, dan es batu. Tambahan bahan-bahan inilah yang membuat smoothies terlihat lebih menarik serta menggiurkan dan tentunya membuat teksturnya pun semakin padat.
4. Beda manfaat walau sama-sama baik untuk tubuh
Meski Sama-Sama Enak, Jus dan Smoothies Ternyata Berbeda Lho!juliadiets.com
Dengan tekstur dan kandungan yang berbeda, maka manfaat yang diberikan oleh kedua minuman ini pun berbeda. Jika kamu sedang memerlukan asupan energi secara instan maka pilihlah jus untuk dikonsumsi. Kandungan vitamin dan mineral tinggi yang terdapat di dalamnya, ditambah dengan teksturnya yang cair akan diserap oleh tubuh dengan cepat sehingga dapat dengan mudah memberikan energi ke dalam tubuhmu. Selain itu jus juga dapat membantu melancarkan peredaran darah dalam tubuh sehingga mereka yang sering mengkonsumsi jus akan terlihat lebih segar dan awet muda.
Smoothies dengan teksturnya yang lebih padat dan kaya serat tentunya akan membuatmu merasa kenyang lebih lama. Smoothies dapat juga digunakan sebagai pengganti sarapan, alternatif asupan gizi untuk yang sering telat makan karena aktivitas, dan sangat baik juga untukmu yang sedang diet karena dapat menunda rasa lapar namun kebutuhan gizi dapat tetap tercukupi. Selain itu smoothies juga sangat direkomendasikan bagi kamu yang ingin melancarkan dan membersihkan saluran pencernaan, termasuk keluhan susah buang air besar. Bonusnya, smoothies juga dapat berperan dalam menyeimbangkan kadar gula darah dalam tubuhmu lho.
Nah itulah beberapa perbedaan antara jus dan smoothies. Meski demikian keduanya sama-sama baik untuk tubuh asalkan dalam pengolahannya tidak dicampur dengan bahan yang justru dapat merusak manfaatnya ya, seperti tambahan gula yang berlebihan. Jadi sudah tahu selama ini yang sering kamu minum itu apa? Kira-kira jus atau smoothies nih?
Dikutip dari :
https://www.idntimes.com/food/dining-guide/putri-182/sama-sama-enak-jus-dan-smoothies-ternyata-berbeda-c1c2/full
Posting by Mohammad Nurdin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar