Cari Blog Ini

Senin, 23 Juni 2014

Klipping Berita : Pertumbuhan Ekonomi Amerika Serikat 2014

Judul : Sejumlah Indikator Ekonomi AS Tunjukkan Tren Positif
Penulis : Amanda Kusumawardhani
Hari/Tanggal : Sabtu, 21 Juni 2014, 04:38 WIB
Sumber : Bisnis.com

WASHINGTON — Penurunan klaim pengangguran, naiknya kepercayaan konsumen, dan penguatan manufaktur menandakan tren positif pertumbuhan ekonomi Amerika Serikat ke level pra-krisis.
Departemen Tenaga Kerja AS mencatat klaim pengangguran merosot 6.000 menjadi 312.000 hingga Senin (14/6), level terendah selama hampir 7 tahun. Penurunan itu mengikuti capaian pekan sebelumnya yang berakhir pada Senin (7/6), klaim pengangguran melorot menjadi 2,56 juta, angka terendah sejak Oktober 2007.
“Kondisi pasar tenaga kerja terus menunjukkan perbaikan. Data-data terakhir semakin memperkuat asumsi terkait adanya peningkatan penciptaan lapangan pekerjaan,” kata Ryan Sweet, ekonom senior Moody’s Analytics Inc. in West Chester, Pennsylvania, Kamis (19/6).
Tidak hanya itu, menurunnya angka pemecatan juga merefleksikan akselerasi penciptaan lapangan pekerjaan. Korporasi menambah hingga 217.000 orang pekerja baru ke catatan penggajian pada Mei tahun ini, mengerek naik rata-rata bulanannya menjadi 213.600 pada 2014, terbanyak sejak 1999. 
Selain membaiknya pasar tenaga kerja, sentimen optimis perempuan melesat ke posisi tertinggi sejak November 2007, dan pekerja dengan upah lebih dari US$100.000 adalah kalangan yang paling positif terhadap prospek ekonomi 2 bulan mendatang.
Penguatan ekonomi AS semakin mendukung proyeksi the Fed yang menyebutkan ekspansi ekonomi akan semakin cemerlang, setelah tersungkur pada kuartal I/2014. Pada saat yang sama, angka pengangguran dan pertumbuhan upah tenaga kerja yang belum sepenuhnya pulih akan menjadi alasan bank sentral AS untuk tetap mempertahankan kebijakan moneternya.
Sebelumnya, otoritas moneter AS memangkas pembelian obligasi bulanan senilai US$10 miliar menjadi US$35 miliar, dan terus berkomitmen untuk mengakhiri pembelian obligasi hingga akhir tahun ini.

Source : Reuters/Bloomberg
Editor : Rustam Agus

Sumber Berita : http://news.bisnis.com/read/20140621/18/237647/sejumlah-indikator-ekonomi-as-tunjukkan-tren-positif
 

Posting by Mohammad Nurdin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar