Cari Blog Ini

Rabu, 22 September 2021

Ikan Pelagis

Ikan pelagis merupakan kelompok ikan yang berada di lapisan permukaan air. Memiliki ciri utama, yaitu beraktivitas secara bergerombol dan melakukan migrasi. Berdasarkan ukurannya, ikan pelagis dibedakan menjadi dua, yaitu: Ikan pelagis besar, misalnya ikan tuna, cakalang, tongkol, dan lainnya. Ikan pelagis kecil, misalnya ikan layang, teri, kembung, dan lainnya. Ikan pelagis biasannya disebut sebagai ikan berminyak. Hal ini karena ikan dalam kelompok pelagis mengandung minyak hingga 30 persen di jaringan tubuh mereka dan dalam rongga perut. Ikan-ikan pelagis yang banyak mengandung minyak, seperti tengiri, marlin, wahoo, tuna, sarden, barakuda, dan lainnya. Ikan pelagis kecil biasa berada di karang dan berpindah tempat. Ditangkap ddengan alat penangkap berupa jaring, seperti jaring insang, jaring lingkar, pukat cincin, dan lainnya. Baca juga: Potensi Sumber Daya Maritim Indonesia Biasanya ikan pelagis banyak ditemukan di dekat terumbu karang atau tubiran. Di mana arus hangat dekat perairan pantai.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mengenal Jenis Ikan Pelagis dan Demersal", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/skola/read/2020/04/22/140000369/mengenal-jenis-ikan-pelagis-dan-demersal?page=all.
Penulis : Serafica Gischa
Editor : Serafica Gischa





Posting by Mohammad Nurdin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar